Pacer dan Plus Minus Lari Dengan Pemandu Pace
Pacer
Pacer mungkin pernah kamu dengar saat mengikuti event lari half marathon atau full marathon.
Tapi siapa sebenarnya mereka? Apa tugas dan manfaat mereka untuk peserta lomba? Berikut ulasan lengkapnya!
Pengertian Pacer Lari
Apa itu pacer?
Pacer artinya adalah pelari sukarela yang berlari dengan kecepatan tertentu untuk memandu kecepatan lari (pace) dari peserta lomba. Ide dasarnya adalah agar peserta lomba tahu seberapa cepat mereka harus berlari.
Seorang pacer biasanya merupakan pelari yang berpengalaman dengan strategi balapan, serta memiliki kemampuan untuk memandu peserta lomba yang sudah teruji.
Mereka merupakan pelari yang diminta oleh panitia lomba untuk menjadi panduan bagi para peserta.
Apa fungsi pacer?
Pacer berfungsi sebagai panduan kecepatan lari untuk peserta lomba.
Seorang pacer biasanya mudah dibedakan dengan pelari lainnya. Ini karena mereka biasanya mengenakan tanda seperti papan, balon, atau kaos unik.
Para peserta perlombaan dapat berlari bersama pemandu lari ini untuk mencapai target pace yang diinginkan. Intinya, fungsi pacer adalah untuk membantu kita menjaga kecepatan lari yang konsisten selama perlombaan.
Apakah wajib mengikuti pacer?
Peserta lomba sebenarnya tidak wajib untuk mengikuti kecepatan lari seorang pacer, karena ini merupakan masalah preferensi saja. Mau ikut ya silahkan, tidak mau ikut ya tidak apa-apa.
Ada pelari yang yakin kalau mengikuti pacer adalah hal yang wajib kalau kita ingin berhasil menyelesaikan lomba lari sesuai target waktu.
Namun, ada juga pelari yang tidak ingin terbebani untuk mengikuti kecepatan lari dari seorang pacer. Pelari seperti ini biasanya hanya ingin menyelesaikan perlombaan sesuai dengan kemampuan dirinya sendiri.
Ada berapa banyak pacer dalam satu lomba lari?
Banyaknya pacer tergantung dari ukuran lomba lari itu sendiri, dan berapa banyak orang yang mendaftar atau berhasil diminta sebagai pacer oleh panitia. Namun, panitia lomba biasanya memerlukan 10-16 pacers yang dibagi ke dalam beberapa area sepanjang rute lari tersebut.
Baca juga Cara menambah pace lari bisa bermacam-macam. Berikut 8 tips meningkatkan pace saat lari yang bisa kamu coba jika kamu pelari pemula. | Cara meningkatkan pace lari.
Macam-macam Pacer Lari
Setidaknya ada 2 macam pacer yang akan kamu temui ketika mengikuti berbagai macam event lari seperti marathon dan half marathon.
Pro pacer
Pro pacer adalah pacer yang digunakan oleh para pelari elit. Pacer seperti ini biasanya akan memulai lomba di depan peserta lainnya dan memandu kita dengan pace yang cepat dan stabil hingga sekitar titik tengah jarak lari.
Jadi misalnya kamu ngikuti half marathon yang berjarak 21,1km , maka mereka akan berhenti memandu kita di kilometer ke 10-11.
Karena pro pacers ini adalah pelari profesional yang sering berkompetisi dalam perlombaan untuk hadiah uang dan penghargaan, mereka akan mendapatkan kompensasi tertentu untuk berpartisipasi sebagai pacers.
Pro pacer ini tidak menyelesaikan lomba dan keluar dari lomba jauh sebelum lomba berakhir. Jadi mereka tidak ikut menyelesaikan lomba lari bersama kita.
Completion pacer
Completion pacer inilah yang biasanya merupakan pelari sukarelawan untuk memandu kecepatan lari kita.
Completion pacers biasanya hadir sebagai sukarelawan untuk membantu pelari lain menyelesaikan perlombaan dengan catatan waktu tertentu.
Mereka jarang dibayar, dan biasanya hanya mendapatkan pendaftaran gratis atau barang-barang gratis dari panitia setelah perlombaan.
Selain itu, completion pacer akan ikut menyelesaikan lomba lari sehingga kita dapat mengikutinya dari awal sampai akhir lomba.
Baca juga Pace Lari adalah satuan hitung yang digunakan para pelari dalam menghitung seberapa cepat mereka berlari. Berikut panduan pace lari untuk pemula. | Apa itu pace lari?
Plus Minus Berlari Dengan Pacer
Kelebihan lari dengan pacer
Lebih fokus pada pace lari
Terkadang kita terlalu terfokus pada smartwatch untuk menentukan kecepatan lari kita. Siapa nih yang pas lari bolak-balik ngecek smartwatch melulu?
Lari dengan pacer akan membuatmu tahu apakah kamu sudah lari dengan pace yang sesuai atau tidak. Kamu jadi tahu apakah kamu lari terlalu lambat atau terlalu cepat.
Memberikan semangat
Kebanyakan pacer merupakan pelari sukarela. Artinya mereka pada dasarnya senang berlari, dan senang memberikan semangat dan saran tentang strategi lari untuk perlombaan saat itu. Sebelum lomba dimulai, kamu bisa ajak ngobrol mereka untuk mengetahui tips lomba lari.
Mengembalikan semangat lari
Lari secara berkelompok akan meningkatkan semangatmu. Begitu juga ketika kita sedang mengikuti sebuah lomba lari.
Lari dengan pacer akan membuatmu lebih bersemangat, karena pastinya kamu tidak mau ketinggalan dari pelari lainnya dan akan berusaha lari sebagai sebuah kelompok dengan pelari lainnya.
Pacer lebih paham rute lomba
Seorang pacer pada awalnya adalah seorang pelari biasa yang ikut lomba di rute yang sama. Artinya seorang pacer pastilah sudah lebih paham dengan rute lomba yang kamu lewati.
Oleh karena itu, mereka tahu kapan harus meningkatkan kecepatan, kapan harus mengurangi kecepatan, dan kapan harus menghemat energi.
Intinya mereka memiliki strategi untuk menghadapi menghadapi semua rintangan saat lomba. Dengan lari mengikuti mereka, kita bisa meningkatkan performa lari kita dengan lebih baik.
Baca juga Cara simpel menentukan dan menghitung pace lari untuk lari interval. | Pace lari interval.
Kekurangan lari dengan pacer
Strategi lari yang berbeda
Setiap orang memiliki strategi yang berbeda-beda saat mengikuti sebuah lomba lari. Jika kamu sudah memiliki strategi larimu sendiri, bisa jadi strategi tersebut tidak sama dengan strategi yang dimiliki oleh pacer.
Kesalahan informasi
Terkadang ada banyak hal yang bisa terjadi saat kamu mengikuti lomba lari. Nah, informasi yang diberikan oleh pacer di awal lomba bisa jadi tidak sesuai dengan apa yang terjadi.
Oleh karena itu, jadilah peserta lomba yang fleksibel dan mampu beradaptasi dengan keadaan. Jangan terlalu bergantung pada orang lain.
Bisa gagal finish
Bagi seorang pelari pemula yang baru pertama kali ikut lomba, bisa jadi merasa harus mengikuti kecepatan lari dari pacer. Padahal fisik dan kemampuan larinya belum mampu untuk mengikuti seorang pacer.
Pada akhrinya, pelari tersebut bisa saja gagal finish karena kelelahan dan tubuhnya sakit/kram karena dipaksa berlari melebihi kemampuan.
Baca juga Conversational Pace adalah pace lari yang digunakan untuk meningkatkan level aerobik seorang pelari. Berikut cara menggunakan Conversational Pace. | Pace lari pemula.
Apa Peraturan Saat Menjadi Pacer?
Aturan untuk menjadi pacer biasanya tidak ada di tingkat half marathon dan marathon, namun aturan tersebut ada dan berlaku di banyak perlombaan ultramarathon.
Pada perlombaan ultra marathon, ada beberapa peraturan yang perlu diketahui oleh setiap pacer.
- Pacer tidak diizinkan membawa air, makanan, senter, sepatu, pakaian, atau perlengkapan lain untuk pelari yang mereka dampingi.
- Pacer juga tidak boleh memberikan bantuan mekanis atau fisik lainnya kepada pelari yang mereka dampingi di jalur perlombaan.
- Pacer diizinkan membawa perlengkapan dan makanan mereka sendiri.
Baca juga Cara agar pace lari stabil & tidak cepat menurun adalah dengan memperbaiki stamina serta membagi jarak lari menjadi beberapa bagian. | Cara menstabilkan pace lari.
Bagaimana Cara Menjadi Seorang Pacer?
Pada perlombaan marathon besar, pacer biasanya dipilih oleh panitia dari beberapa orang yang bisa diminta untuk menjadi pacer.
Terkadang panitia juga mencari pacer dari komunitas lari setempat. Pelari yang terpilih biasanya akan mendapatkan slot pendaftaran gratis untuk lomba tersebut dan fasilitas-fasilitas lainnya.
Untuk menjadi pacer, kita juga harus menunjukkan catatan waktu dari awal sampai akhir saat mengikuti lomba di event tersebut.
Pacer juga mungkin diharuskan menunjukan rekam jejak perlombaan yang pernah diikuti dalam jangka waktu tertentu, seperti misalnya lomba yang diikuti dalam 6 bulan terakhir.
Kalau kamu ingin menjadi pacer, silahkan hubungi panitia lomba dan tanyakan apakah mereka membutuhkan pacer atau tidak.
Baca juga Lari 3 menit / km | Pace 3 saat lari memang susah, tapi bukan berarti tidak bisa dilatih. Berikut cara latihan agar kita bisa berlari dengan pace 3. | Latihan pace 3.
Apakah Pacer Juga Ikut Minum di Water Station?
Water station adalah titik di sepanjang rute lari di mana peserta lomba bisa mengambil air minum.
Pacers bisa jadi ikut minum atau tidak, tergantung dari strategi lari mereka sendiri. Jika perlu, ikuti saja strategi dari pacers yang kamu ikuti.
Bagaimana Jika Kita Tidak Bisa Mengikuti Seorang Pacer?
Kita bisa mengikuti kelompok pacer yang berlari dengan lebih lambat.
Bagi pelari marathon pemula, banyak dari mereka yang tertinggal dari pacer lebih cepat. Oleh karena itu, kamu bisa mengikuti pacer yang berlari di belakangmu.
Walaupun waktu larimu sedikit lebih lambat dari yang kamu inginkan. Bagi pemula, sebaiknya fokus utamamu lebih pada bagaimana menyelesaikan perlombaan daripada catatan waktumu.
Baca juga Negative split merupakan strategi saat olahraga lari yang bagus digunakan saat race. Berikut cara latihan lari dengan negative split. | Negative split.
Bagaimana Jika Tidak Ada Pacer di Lomba Lari Yang Kita Ikuti?
Akan ada lomba marathon dan full marathon yang mungkin tidak menyediakan pacer. Untuk itu, kamu perlu mempertahankan kecepatan yang relatif stabil secara mandiri. Latih dirimu untuk lari dengan pace yang bisa kamu pertahankan selama mungkin.
Pada dasarnya, lari adalah olahraga yang seluruhnya hanya mengandalkan diri sendiri. Persiapkan dirimu sebaik mungkin untuk event lari yang akan kamu ikuti.
Akan selalu ada hal di luar perkiraan yang terjadi pada sebuah lomba lari. Oleh karena itu, sandarkan harapanmu pada kemampuan dirimu sendiri dan bukan pada orang lain.
Kesimpulan
Pacer dalam lomba marathon adalah pelari sukarelawan yang membantu peserta mencapai target waktu selesai dengan berlari pada kecepatan tertentu.
Mengikuti pacer dapat memberikan dorongan motivasi dan dukungan. Namun, beberapa lomba tidak mengizinkan pacers. Penggunaan pacer adalah pilihan pribadi dan perlu dipertimbangkan dengan bijaksana oleh setiap pelari.
sumber:
what is pacer by halfmarathonforbeginners
what is pacer by verywellfit
Artikel Lainnya Yang Setopik
Pace lari 5 km merupakan pace untuk race 5k maupun lri 5k biasa. Berikut cara menentukan pace lari 5 km jika kamu mau ikut race atau lomba lari. | Pace lari 5km.
Lomba lari 10 km merupakan race yang umum di indonesia. Berikut panduan seberapa cepat kita harus berlari untuk lomba lari 10 km. | Pace lari 10km.
Cara Melatih Kecepatan/Pace Lari 10km (Flying 500s) | Latihan pace lari 10km dengan flying 500s untuk meningkatkan kecepatan lari saat lari 10km. | Latihan pace 10km.
Panduan Race Pace Untuk Lomba Lari (5km, 10km, HM, dan FM) | Race pace untuk event lomba lari seperti 5km, 10km, half marathon, dan full marathon berbeda-beda dan berikut ini cara latihannya. | Panduan pace race.
Latihan kecepatan merupakan latihan yang penting untuk pelari. Ayo pelajari bagaimana menggunakan lari interval untuk latihan kecepatan. | Latihan kecepatan lari.
Demikian pembahasan untuk pacer kali ini. Jika kamu punya pertanyaan atau punya topik yang ingin dibahas, silahkan komen dibawah ya!
Jika kamu sedang mencari berbagai perlengkapan lari original seperti sepatu, pakaian, atau fitness gear lainnya, kamu bisa cek rekomendasi kami di shopee atau di laman produk.
Follow juga Instagram kita di @runners.case untuk mendapatkan tips lari harian dan serba-serbi olahraga lari langsung di timelinemu!
Posting Komentar untuk "Pacer dan Plus Minus Lari Dengan Pemandu Pace"
Jika kamu punya pertanyaan atau punya topik yang ingin dibahas, silahkan komen ya!
Terkadang kamu suka lupa sama topik yang penting buat kamu, yuk bookmark halaman ini biar enak kalau mau dibaca lagi nanti!
Jangan lupa untuk share link postingan ini ke teman lari dan komunitas larimu runners, supaya semakin banyak orang yang mulai berlari karena kamu!